Pasuruan– Masa pandemi yang belum berlalu, membuat agenda pertemuan juga dibatasi. Termasuk dalam pengukuhan dan pelantikan KONI Kabupaten Pasuruan, Sabtu (20/2) tadi pagi. Pelantikan yang dipusatkan di Pendopo Kabupaten Pasuruan ini digelar secara virtual. Pihak KONI Jatim yang melantik pengurus baru berada di kantor KONI Jatim di Surabaya. Acara pun harus digelar melalui zoom meeting
Pasuruan– Masa pandemi yang belum berlalu, membuat agenda pertemuan juga dibatasi. Termasuk dalam pengukuhan dan pelantikan KONI Kabupaten Pasuruan, Sabtu (20/2) tadi pagi.
Pelantikan yang dipusatkan di Pendopo Kabupaten Pasuruan ini digelar secara virtual. Pihak KONI Jatim yang melantik pengurus baru berada di kantor KONI Jatim di Surabaya. Acara pun harus digelar melalui zoom meeting dengan diikuti para cabor. Pihak KONI Jatim diwakili sekretaris umum, Drs H Suwanto MSi.
“Sebelum saya melantik saudara-saudara, saya ingin bertanya apakah saudara-saudara bersedia dilantik sebagai pengurus KONI Kabupaten Pasuruan masa bakti 2021-2025?” ucap Suwanto yang dijawab serempak oleh seluruh pengurus KONI yang baru “bersedia”.
Setelah itu, Suwanto melanjutkan pembacaan naskah pelantikan sampai selesai. “Saya percaya bahwa saudara-saudara sebagai Pembina olahraga akan senantiasa, melaksanakan tugas-tuas pembibitan, pembinaan dan pengembangan prestasi olahraga di Kabupaten Pasuruan dengan penuh tanggung jawab”.
Dalam sambutannya, Suwanto juga mengapresiasi kerja keras KONI Kabupaten Pasuruan dalam meraih prestasi Porprov VI-2019 lalu. Saat itu, dari 40 cabor yang dipertandingkan, Kabupaten Pasuruan berhasil merebut 17 cabor yang meraih medali. Sehingga mampu menduduki peringkat 6. Yakni dengan raihan 27 emas, 23 perak dan 34 perunggu.
“Saya berharap pada Porprov ke-VII tahun 2022 mendatang, Kabupaten Pasuruan minimal bisa masuk lima besar. Bahkan bisa di posisi 3 besar,” harap Suwanto yang disambut tepuk tangan pengurus baru.
Dalam kesempatan itu, Suwanto juga sempat menyampaikan kabar duka atas meninggalnya pengurus KONI Jatim, Abu Bakar Yarbo, tadi malam.
Acara pelantikan pengurus KONI tadi pagi juga disaksikan pejabat Pemkab Pasuruan. Seperti Wakil Bupati KH Mujib Imron, Asisten 1 Pemkab Rahmat Syarifudin, Kepala Dispora H Hasbullah dan Kepala Dispendik Ninuk Ida Suryani.
Dalam sambutannya mewakil Bupati Irsyad Yusuf, Gus Mujib menegaskan pelantikan pengurus ini bisa dijadikan momentum untuk memberi semangat keolahragaan di Kabupaten Pasuruan. Dengan dilantik, maka program kerjanya bisa efektif. Utamanya dalam menyiapkan para atlet dan ofisial menuju Porprov ke-VII-2022 mendatang.
“Saya juga meminta agar ada program pembibitan anak usia dini. Termasuk potensi para santri di pondok pesantren juga perlu dikembangkan. Kami akan mendorong terus anggaran pada 2022 mendatang, yang penting ada komitmen Bersama dalam meningkatkan prestasi olahraga,” tegas Wabup.
Bahkan, dalam guyonannya, Gus Mujib sempat menegaskan “sing penting ono komitmen Bersama. Jangan ada dusta diantara kita, he…he…he…”. Kemudian disambut riuh yang hadir. “Kami yang ada di jajaran pimpinan, Pak Bupati, saya, para pejabat pemda akan terus mendukung program-program KONI Kabupaten Pasuruan demi kejayaan prestasi olahraga,” cetusnya.
Ketua Umum KONI Kabupaten Pasuruan, Mulyadi meminta seluruh cabor yang ada mengapresiasi dan menunjukkan dengan semangat yang sama. “Pembinaan cabang olahraga terus kita tingkatkan. Meskipun di masa pandemic seperti ini, kita semua tetap harus sukses dalam meraih prestasi. Pemusatan Latihan cabang juga tetap kita intensifkan,” tegasnya.
Kemudian, kepala Dispora, Hasbullah berharap, pasca pelantikan pengurus ini, dirinya ingin bertemu dengan para cabor. Sebagai induk atau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menaungi KONI, Dispora ingin menyatukan pandangan. Terkait program, pelaksanaan dan alokasi pendanaan dari KONI pada tahun ini.
“Jadi kita sama-sama. Berjalan bersama. Kami ingin anggaran yang kita kucurkan ke KONI juga berbasis kinerja,” tegas Hasbullah. (yat)
1 comment
1 Comment
Totok.hp
Mei 19, 2021, 10:42 pmSetuju banget Pak Mul – hayoo semangat Pasuruan jd tuan rmh, kita dukung.
REPLY